JAKARTA - Plt. Kepala Pusat Data, https://news.okezone.com//read/2023/02/17/512/2767072/bnpb-beberkan-penyebab-banjir-di-solo-raya?page=1 dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, Abdul Muhari mengatakan, banjir yang melanda wilayah Solo Raya kali ini dipicu oleh beberapa faktor.
"Selain tingginya curah hujan sejak dua hari yang lalu, wilayah yang terdampak banjir juga berada di kawasan Daerah Aliran Sungai (DAS) Bengawan Solo, dan beberapa anak sungai Bengawan Solo yang mengalami kenaikan debit air dari wilayah hulu, yakni Waduk Gajahmungkur," kata Muhari dalam keterangannya, Jumat (17/2/2023).
 BACA JUGA: Banjir di Solo Semakin Meluas, BNPB: 7.885 Warga Mengungsi
Hingga saat ini, sambung dia, belum ada laporan mengenai korban jiwa. Sementara itu kondisi lapangan masih terpantau kondusif, meskipun tinggi muka air masih bertahan dan belum ada tanda-tanda akan surut.
"Air masih bertahan, belum ada tanda menyurut," sambungnya.
 BACA JUGA:Banjir Parah di Solo, Sejumlah Sekolah Dijadikan Lokasi Pengungsian
Kata Muhari, sebanyak 7.885 warga dari 7 kelurahan di Kota Surakarta terpaksa harus mengungsi, setelah tempat tinggalnya terendam banjir.
Follow Berita Okezone di Google News
Pusdalops BPBD Kota Surakarta merinci, beberapa lokasi pengungsian berada di wilayah yang meliputi; Kelurahan Gandekan (Pendopo kelurahan, SD), Kelurahan Jagalan (Pendopo kelurahan dan SD Kalangan), Kelurahan Kedunglumbu (Pendopo kelurahan), Kelurahan Sudiroprajan (Pendopo kelurahan,SD).
Â
Berikutnya, Kelurahan Pasar Kliwon (Pos Ronda dan Masjid Al-Khoir), Kelurahan Joyosuran (Pendopo kelurahan), Kelurahan Jebres (Masjid Al-Khoir), Kelurahan Sewu (Tenda pengungsi di tanggul), Kelurahan Pucangsawit (Tenda di tanggul), Kelurahan Semanggi (SD Muh 23, rumah warga dan gedung serbaguna SD Wiropaden) dan Kelurahan Joyontakam (Pendopo kelurahan, Gereja dan Masjid).
Â
Â
Pusdalops BPBD Kota Surakarta merinci, beberapa lokasi pengungsian berada di wilayah yang meliputi; Kelurahan Gandekan (Pendopo kelurahan, SD), Kelurahan Jagalan (Pendopo kelurahan dan SD Kalangan), Kelurahan Kedunglumbu (Pendopo kelurahan), Kelurahan Sudiroprajan (Pendopo kelurahan,SD).
Â
Berikutnya, Kelurahan Pasar Kliwon (Pos Ronda dan Masjid Al-Khoir), Kelurahan Joyosuran (Pendopo kelurahan), Kelurahan Jebres (Masjid Al-Khoir), Kelurahan Sewu (Tenda pengungsi di tanggul), Kelurahan Pucangsawit (Tenda di tanggul), Kelurahan Semanggi (SD Muh 23, rumah warga dan gedung serbaguna SD Wiropaden) dan Kelurahan Joyontakam (Pendopo kelurahan, Gereja dan Masjid).
Â
Â
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis vklogger.com tidak terlibat dalam materi konten ini.