JAMBI - Sebuah rumah yang disinyalir sebagai lokasi penyimpanan bahan bakar minyak (BBM) ilegal ludes terbakar di Desa Pematang Gajah, Jambi Luar Kota (Jaluko), Kabupaten Muarojambi, Jambi.
Belum diketahui penyebab utama kebakaran tersebut. Namun pemilik atau penyewa rumah diketahui kabur melarikan diri.
Rumah yang disewa tersebut digunakan pelaku untuk menyimpan dan menampung BBM jenis solar.
Siti, warga setempat mengaku awalnya hanya melihat seperti ada kembang api dikegelapan malam.
"Kami seperti melihat kembang api, selanjutnya api semakin besar dan terdengar seperti rumah ambruk," katanya, Rabu (15/3/2023).
Kepala Bidang Damkar Kabupaten Muarojambi, Jambi, Saman mengatakan, kendala yang dihadapi dalam memadamkan api lantaran jalan macet akibat terhambat banyaknya truk batu bara.
Follow Berita Okezone di Google News